PT. Tiga Mas Perkasa Jayapura – Distributor merupakan seseorang atau perusahaan yang memasok barang dengan skala besar atau grosir untuk perusahaan lain untuk selanjutnya dijual kembali. Dalam memilih perusahaan distribusi berkualitas memang tidak mudah. Karenanya terdapat beberapa kriteria distributor berkualitas yang harus diperhatikan perusahaan dalam memilih distributor sebagai berikut:
Dalam memilih barang yang akan dijual, harus memperhatikan segi kualitas produknya. jika suatu perusahaan distributor menyediakan produk dengan kualitas buruk, maka dapat dipastikan barang tidak akan laku di pasaran. Sebaliknya saat distributor memasok barang yang berkualitas, barang akan cepat laku dan konsumen merasa puas dengan barang yang dijual perusahaan.
Anda dapat melakukan perbandingan harga dengan cara mempelajari secara seksama berbagai penawaran dari berbagai macam perusahaan ditributor. Anda tinggal memilih saja mana harga produk yang paling cocok.
Konsistensi distributor untuk memenuhi order sangat berpengaruh terhadap ketersediaan stok barang di dalam bisnis. Pastikan bahwa distributor memiliki konsistensi dalam memasok barang. Ini untuk mencegah kasus apabila distributor tidak mampu memasok barang dengan lancar di tengah bisnis perusahaan.
Cara lain untuk mengetahui kualitas perusahaan distributor adalah dengan melihat track record atau ulasan perusahaan. Anda bisa melihatnya melalui marketplace, forum jual beli, website, dan lain sebagainya. Pastikan perusahaan tersebut memilki alamat dan nomor kontak yang jelas dan valid.
Sigap dan tanggap menandakan bahwa distributor serius dan profesional dalam menjalin kerja sama dengan perusahaan. Faktor kesiapan dan ketanggapan cukup penting tak hanya pada awal pemesanan, tapi juga saat terjadi kesalah pahaman antara distributor dan perusahaan.
Alamat :
Jl. Kelapa Dua Entrop Belakang Terminal Lama RT 002 RW 010 Kec Jayapura Selatan Kota Jayapura – Papua 99221
Kontak :
0967-5160603
085211181080
tigamasperkasa.id
TMP Jayapura
tigamas.perkasa@gmail.com